MAN 1 Loteng Menuju Generasi Qur’ani

 

PilarNTBLoteng – Madrasah Aliyah Negeri (MAN)1Lombok Tengah belakangan mulai memperlihatkan prestasinya baik secara akademik maupun non akademik.Satu persatu siswa yang menuntut ilmu di Madrasah tersebut kini mulai berhasil mengukir prestasinya mulai dari tingkat kabupaten bahkan ke tingkat Nasional.MAN 1 Loteng dengan Icon Keterampilan terus aktif berupaya dan berikhtiar memberikan pengetahuan keterampilan mulai dari tata busana dan sains.Upaya keras yg dilakujan madrasah ,tak heran jika beberapa orang siswanya pun berhasil di terima di sejumlah perguruan tinggi ternama.

Kepala MAN 1 Loteng L.Syahdi Mpd,mengatakan selain focus dalam akademiknya para santri juga tak kalah saing pada bidang non akademik seperti Tahfidzul Qur’an.
Salah seorang santri NAN 1 Lombok Tengah yang kini duduk di bangku kelas XI jurusan agama kini berhasil mendirikan sebuah lembaga sebagai sarana Penghafal Al-Qur’an yakni Bale Tahfidz Lombok Berfikir dan Berzikir.Santri MAN 1 yang bernama Rizky Mustika Amelia mengisahkan dirinya pada awal mula memperoleh hidayah untuk membuka Bale Tahfidz.Bermodal dasar Istiqomah meski pada gelombang pertama yang mendaftar hanya sepuluh orang santri saja namun tetap tekun membina mereka “Alhamdulillah santri kami rata-rata tiga juz,” kata Rika sapaan akrabnya santri MAN 1 Loteng ini.

Bagaikan pepatah mengatakan sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit ,kini terbukti bahwa santri yang diasuhnya di Bale Tahfidz kini berjumlah 68 orang pada gelombang ke lima.Ketua Bale Tahfidz ini selain khotam 30 juzz baru – baru ini juga berhasil menyandang juara tiga pada olimpiade PAI tingkat Nasional dan masih banyak lagi prestasi yang berhasil diraihnya “Di era globalisasi yang serba canggih kita harus menanamkan pondasi iman dan ahlak bagi adik-adik kami yang tergabung di Bale Tahfidz,maka satu-satunya cara adalah membentuk generasi Qur’ani”paparnya

Dia juga berharap suatu saat nanti jika ada rezeky bisa membangun Pondok Pesatren dibawah yayasan Cahaya Mustika NTB.(Pilar01

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *