Religi  

Calon Prajurit yang Khotam 30 Juz di Bale Tahfidz

PilarNTBLoteng- Sejak kecil jiwa disiplin dan jiwa kepemimpinannya sudah mulai terlihat,badan tegak dan murah senyum ramah-tamah itulah ciri khas yang sehari-hari ditampilkan oleh M.Nouval Anugerah (8).Putra pertama dari pasangan suami isteri Suhaili dan Sukarni warga Lingkungan Pengendong Kelurahan Prapen Kecamatan Praya yang kini telah berhasil Khotam 30 Juz Tahsinul Qur’an di Bale Tahfidz Leneng Lombok Tengah.

Menanamkan cita-cita untuk menjadi prajurit TNI itu menjadi angan-angannya.Meski demikian dia cukup rajin murojaah untuk meraih cita-citanya selain menjadi TNI juga menjadi seorang Hafidz.
” Dukungan orangtua saya sungguh luar biasa tak kenal lelah walaupun hujan dan panas tetap tekun antar jemput ke Bale Tahfidz,” tuturnya.

Ditempat yang sama Ketua Bale Tahfidz Leneng Lombok Tengah Rizky Mustika Amelia mengakui tekat Nauval untuk mampu mengejar teman-temannya yang lain hingga berhasil mempersembahkan Khatam 30 Juz untuk kedua orangtuanya.” Meski sebelum hadir di Bale Tahfidz Nauval ini sempat berpindah-pindah tempat mengaji,namun itu akan menjadi pengalaman dan cerita dalam perjalsnannya untuk menjadi Hafidz yang hsndal kedepan,” paparnya.

Kini Nauval harus lebih serius dan bersungguh-sungguh karena kelasnya sudah masuk ke Tahfidzul Qur’an.”Dukungan orang tua dan perhatian sangat dibutuhkan agar Nauval tetap konsisten dalam hafalannya,” pungkas ustadzah Rika demikian sapaan akrabnya Ketua Bale Tahfidz Leneng Lombok Tengah ini.(Pilar01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *